Thursday, March 29, 2012

Ide Bisnis : Black Burger

Ide bisnis bisa dari mana saja dan berbentuk apa saja. Black Burger adalah salah satunya. Nama dan bentuknya unik tidak seperti kebiasaan produk burger yang lain. Ini SOAL KREATIFITAS mas bro! MEMBUAT ORANG PENASARAN SEHINGGA TERTARIK UNTUK MEMBELI / BERBELANJA BARANG DAGANGAN KITA.

Burger adalah salah 1 jenis makanan yang familiar di kalangan masyarakat perkotaan tetapi kebanyakan pengusaha burger adalah pemain asing seperti Burger King dan McDonald's. Sehingga untuk bersaing, pebisnis baru di produk kuliner burger harus berbeda dengan para pesaingnnya.

Black Burger tentu saja berbeda dari burger yang ada di pasaran. Rotinya berwarna hitam sesuai namanya yaitu Black Burger. Warna hitam itu berasal dari buah kluwek, buah khas Indonesia, buah ini biasa dipakai  dalam resep masakan rawon atau sup condro.

Black Burger adalah pemilihan ide unik untuk memulai bisnis kuliner. Kayaknya perlu kreatifitas semacam ini untuk memasuki persaingan bisnis kuliner yang ketat seperti saat sekarang dimana banyak pilihan menu sehingga pembeli terpecah konsentrasinya walaupun untuk 1 jenis produk yang sama.

MAU MENCOBA TEKNIK BISNIS KULINER UNIK INI?

No comments:

Post a Comment

Disclaimer:

This is a personal web site. Statements on this site do not represent the views or policies of my company.