Tuesday, April 3, 2012

Pembangkit Listrik Tenaga Surya

Pembangkit Listrik Tenaga Surya - Wacana kenaikan harga BBM bersudsidi masih ada, keputusan pemerintah cuma menunda bukan membatalkan opsi kenaikan harga BBM bersubsidi. Jadi ya kita harus bersiap-siap jika sewaktu-waktu 'sesuatu' diberlakukan. Tentu saja hal ini akan membuat dampak berkelanjutan diiringi kenaikan barang dan jasa yang lain karena BBM sangat dibutuhkan dalam berbagai bidang. Dari beberapa sumber disebutkan kalau PLN juga bersiap memberlakukan kenaikan Tarif Dasar Listrik mengikuti kenaikan harga BBM bersubsidi. Hal ini wajar karena beberapa pembangkit listrik PLN masih mengandalkan bahan bakar minyak sebagai sumber energi pokoknya. 

Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) layak dipertimbangkan karena posisi Indonesia yang terletak di garis khatulistiwa sehingga selalu mendapatkan curah panas sinar matahari sepanjang waktu. Energi alternatif dari panas surya bisa dimanfaatkan dan layak dikembangkan serta disebarluaskan di bumi ibu pertiwi ini karena kita bisa memanfaatkan sinar matahari sebagai sumber penghasil listrik.

Alat utama untuk menangkap, merubah dan menghasilkan listrik dari Matahari adalah Photovoltaic (Modul / Panel Solar Cell) yang berfungsi merubah panas menjadi listrik melalui proses aliran-aliran elektron negatif dan positif didalam cell modul tersebut karena perbedaan electron. Hasilnya adalah aliran listrik DC yang dapat langsung dimanfatkan untuk mengisi battery / aki sesuai tegangan dan ampere yang diperlukan.

Rata-rata produk modul solar cell yang ada dipasaran menghasilkan tegangan 12 s/d 18 VDC dan ampere antara 0.5 s/d 7 Ampere. Modul juga memiliki kapasitas beraneka ragam mulai kapsitas 10 Watt Peak s/d 200 Watt Peak juga memiliki type cell monocrystal dan polycrystal. Komponen inti dari sistem PLTS ini meliputi peralatan : Modul Solar Cell, Regulator / controller, Battery / Aki, Inverter DC to AC, Beban / Load.

PLTS dapat dimanfaatkan sebagai solusi mencukupi kebutuhan listrik di daerah yang sulit dijangkau listrik PLN atau di daerah pelosok atau sebagai kombinasi dengan listrik PLN. Dalam skala kecil dan menengah PLTS bisa digunakan untuk lampu-lampu penerangan di rumah, kantor, tempat ibadah, tempat umum. Jika  tiap rumah, kantor, tempat ibadah, tempat umum di seluruh pulau jawa beberapa peralatan lampu penerangannya diganti / dikombinasi dengan sistem PLTS, maka penghematan dalam listrik PLN akan terwujud secara nyata.

Sel surya ini dapat menghasilkan energi listrik dalam jumlah yang tidak terbatas langsung diambil dari matahari, tanpa ada bagian yang berputar dan tidak memerlukan bahan bakar. Sehingga sistem sel surya sering dikatakan bersih dan ramah lingkungan jika dibandingkan dengan generator listrik yang memutar baling-baling sehingga menimbulkan polusi suara bising dan memerlukan bahan bakar untuk dapat menghasilkan listrik. Selain itu gas buang yang dihasilkan dapat menimbulkan efek gas rumah kaca (green house gas) yang pengaruhnya dapat merusak ekosistem planet bumi kita.

Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) bisa menjadi energi alternatif yang tepat guna.
(idelinks.blogspot.com)

No comments:

Post a Comment

Disclaimer:

This is a personal web site. Statements on this site do not represent the views or policies of my company.